Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengenal Jenis hepatitis, penularan dan pencegahannya

Rumahealth.com -Selamat Datang kembali sahabat rumahealth.com kali kami akan mengulas tentang penyakit kuning atau dalam bahasa dunia kesahatan disebut dengan Hepatitis. 

Hepatitis merupakan peradangan pada liver (hati) yang disebabkan oleh virus, hanya 1 dari 20 orang hepatitis yang sadar dirinya terinfeksi, hepatitis jika tidak segera ditangani akan mengakibatkan kematian. berikut Jenis-jenis dari hepatitis, penularan dan pencegahannya :


www.rumahealth.com

  1. Hepatitis A dapat menular melalui makanan dan air minum yang tercemar tinja pengidap. bisa juga dari kerang dan udang mentah yang di ambil dari perairan kotor. jenis hepatitis ini dapat di cegah dengan vaksinasi dan makan dan minum dari sumber yang bersih yang tidak terkontaminasi.
  2. Hepatitis B dapat menular melalui darah dan cairan tubuh seperti air ludah, mani, cairan vagina. ibu ke bayi juga dapat menular dalam persalinan. sedangkan untuk pencegahannya juga dapat diberikan vaksinasi serta jangan berbagi pakaian pribadi dengan orang lain.
  3. Hepatitis C menular melalui kontak darah seperti alat suntik, pisau cukur, dan jarum tato yang tercemar. melalui seks juga bisa menular. untuk pencegahan belum ada vaksinasi, namun jangan berbagi pakaian dengan orang lain.
  4. Hepatitis D juga dapat menular melalui kontak darah dapat juga disebut dengan hepatitis delta, jenis ini dapat muncul bagi orang yang mengidap hepatitis B, sedangkan untuk pencegahnya dapat menggunakan vaksinasi hepatitis B dan jangan berbagi pakaian pribadi ke orang lain.
  5. Hepatitis E merupakan jenis terakhir yang dapat menular melalui makanan dan air minum dan tinja, bisa juga dari makanan kerang dan udang mentah yang datang dari perairan kotor. sedangkan untuk pencegahan dapat dengan vaksinasi serta makan dan minum dari sumber air bersih.



Pencegahan paling utama yaitu membiasakan cuci tangan sebelum makan dan sesudah beraktivitas karena mencuci tangan dapat menghilangkan oraganisme yang merusak rantai transmisi infeksi. cara lain buanglah sampah pada tempatnya dan sediakan temapt sampah yang efektif dan olahraga secara teratur dan cukup istirahat.  #AndaBerani #AndaSehat

Post a Comment for "Mengenal Jenis hepatitis, penularan dan pencegahannya "